+Call 08124977744 | kenasih1@gmail.com | Kota Padang – Sumatera Barat
Kenasih[dot]com merupakan webblog yang memberikan referensi wisata dan perjalanan umum di Sumatera Barat. Dengan perkembangan teknologi saat ini dan meningkatnya eksplorasi budaya serta alam Indonesia, Sumatera Barat pada khususnya, Kenasih[dot]com memberikan beragam informasi tentang destinasi wisata yang baru di ekspose maupun yang sudah populer. Bertekad dengan integritas pelayanan terbaik, mulai dari komentar, media sosial, customer services, open call, japri, dan media komunikasi lainnya.
Profesionalisme yang kami tawarkan dengan cara yang sedikit berbeda, namun tidak terlepas dari keutamaan comfortability di segala sisi yang dapat disesuaikan dengan kondisi yang ada. Dari segi budaya, Minangkabau yang terkenal dengan budaya fleksibel adalah tuntunan kami untuk meningkatkan pariwisata Sumatera Barat dengan cara mengedepankan sikap kooperatif . Mulai dari destinasi wisata alam, kuliner, transportasi, penginapan dan rute perjalanan kami sajikan dengan prioritas utama transparansi serta sesuai dengan ekspektasi wisata maupun perjalanan yang akan dijalani bersama kami.
Kearifan lokal unik di Sumatera Barat tentu tidak luput dari apa yang akan kami rekomendasikan, tentunya kenyamanan tetap akan terlebih dahulu kami ambil jadi poin penting dalam pelayanan. Kooperatif adalah hal yang sangat kami junjung tinggi dalam komunikasi. Alam takambang jadi guru merupakan pepatah Minangkabau yang menurut kami guru terbaik itu bukan hanya pengalaman, tapi alam sekitar lah yang akan membentuk karakter yang mempunyai integritas.
Sumber daya alam Sumatera Barat yang kaya adalah suatu hal yang harus tetap dijaga, seiring dengan tekad kami yang akan memperlihatkannya pada dunia. Banyak tokoh serta pahlawan besar lahir disini, yang akan menjadi inspirasi kami untuk melanjutkan perjuangan mereka, salah satunya dengan mempromosikan sejalan dengan jaman saat ini, yaitunya kami sebut digital improvement. Holiday tidak lagi tentang sekedar hiburan formal semata, namun kami akan mengangkat sisi kekeluargaan yang syarat akan attitude dan transparansi serta kooperatif dalam segala bidang.
Pesona Sumatera Barat tidak hanya budaya dan kearifan lokal, wisata bahari pun menjadi salah satu keunggulan yang akan terus kami gali potensinya dan di ekspose secara lengkap, mengingat bagian Barat berbatas langsung dengan Samudera Hindia, yang mana kita tahu pada jaman dahulunya terkenal dengan pusat perdagangan Asia Pasifik, wisata pulau dan outbound di pesisir pantai Sumatera Barat sudah banyak bermunculan menjadikan destinasi menikmati liburan pun jadi mempunyai banyak opsi.
Kenasih.com hadir dengan nuansa baru dalam perjalanan dan pariwisata Sumatera Barat.
Kenasih Holiday
Jl. Adinegoro No.7 RT.003 / RW.002, Kota Padang, Sumatera Barat. Indonesia (25173)